
KEBUMEN, pcnukebumen.or.id – Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kebumen menyinergikan gerakan pada lembaga yang ada melalui “NU Peduli Kemanusiaan”. Mulai dari Lazisnu, LPBI NU, LKNU, LTN NU dan badan otonomnya meliputi Anshor/Banser, IPNU/IPPNU, Fatayat NU, serta Muslimat NU.
NU Peduli Kemanusiaan yang diketuai Mukhsinun SHI pun bergerak cepat dengan menyerahkan sembako di 13 desa yang ada di Kecamatan Ayah, Senin (7/11/2022).
Untuk diketahui, wilayah Ayah paling banyak terdampak banjir dan longsor menyusul hujan deras sejak 5 – 6 November 2022. Bahkan lebih dari 400 titik banjir dan longsor pada Ayah, terdapat suami istri yang tewas tertimbun longsor di Desa Argopeni.
Rumah-rumah warga di wilayah setempat juga diketahui rusak dan akses jalan tertutup material longsor. Dampak lainnya berada di Kecamatan Kutowinangun, Buluspesantren, Padureso, Ambal, Petanahan, Puring, Ayah, Rowokele, Buayan, dan Karanggayam.
“Kami terus membantu masyarakat dan pemerintah dengan melakukan pantauan situasi serta membantu proses evakuasi korban yang terjebak banjir/longsor. Juga melakukakan kerja bakti di berbagai titik longsor dan banjir,” ucap Mukhsinun saat penyerahan sembako di posko pengungsian Desa Argopeni.
Bantuan sebelumnya diserahkan langsung oleh Ketua PCNU Kebumen yakni KH Drs Moh Dawammuddin Masdar MAg didampingi Ketua Lazisnu Kebumen H Marlan SH dan perwakilan LPBI NU Kebumen AM Nur Ridwan SPdI.
Sebelum Pandemi
Kali ini Mukhsinun yang juga Ketua LPBI Kebumen datang bersama perwakilan Syuriyah PCNU Kebumen Kiai Nurtofiq SPdI, Ketua PC Anshor Kebumen Mudzakir SPdI dan anggota LPBI NU dan Banser NU. Saat menyerahkan bantuan, mereka sempat mengunjungi tempat pengungsian dan kantor MWC NU Ayah.
“Aksi gerakan NU Peduli Kemanusiaan sudah dilakukan sejak sebelum pandemi covid-19. Mengenai bantuan atau donasi yang disalurkan ini merupakan hasil dari program Lazisnu Kebumen melalui gerakan koin NU Kebumen (Gennuk) bersama Upzisnu di tiap-tiap kecamatan. Termasuk bantuan kebencanaan dari berbagai elemen masyarakat,” ucapnya.
Nurtofiq dalam kesempatan tersebut menyampaikan kehadiran PCNU untuk menguatkan kebersamaan. Dan bantuan yang diserahkan, lanjut Nurtofiq, sebagai wujud kepedulian terhadap sesama.
“Bapak dan Ibu jangan berfikir bahwa kondisi ini dihadapi sendiri. Kita yakin akan banyak pihak selain pemerintah yang akan peduli membantu meringankan dan menguatkan sebagai sesama. Tetap semangat menjalani takdir ini,” tutur Nurtofiq kepada sejumlah pengungsi di Argopeni.
Ketua MWC NU Ayah Kiai Efendi menyampaikan terima kasih kepada PCNU Kebumen bersama semua timnya atas kepedulian yang cepat terhadap masyarakat di Ayah yang sedang tertimpa bencana. “Semoga Allah SWT membalas kebaikan semuanya dan melipatgandakan pahalanya. Amin,” imbuhnya.
Mudzakir menegaskan kesiapannya untuk bersinergi dengan berbagai pihak dalam memberikan layanan sosial dan kemanusiaan. “Dalam penyaluran bantuan ini pun kami kawal dari Kebumen dengan mobil bersama personel Banser. Insya Allah kami siap bergerak membantu setiap saat ketika masyarakat butuhkan,” katanya. (Admin5)